Senin, 23 Februari 2009

Sekilas Laskar Pelangi

SINOPSIS

Hari pertama pembukaan kelas baru di SD Muhammadiyah terasa sangat menegangkan. Bagi dua orang Guru luar biasa. Bu Muslimah dan Pak Harfan, juga bagi sembilan anak yang menjadi calon murid di sekolah tersebit. Sebuah SD Muhammadiyah, di desa yang terletak di daerah Belitong (Belitung sekarang).

Mereka harap-harap cemas menunggu nasib mereka selanjutnya, karena apabila pada hari itu jumlah murid yang mendaftar tidak mencapai sepuluh orang, maka sekolah akan ditutup. Dan enyahlah asa anak-anak kampung tersebut untuk mengenyam bangku sekolah. Namun, hari itu Harun, seorang murid istimewa telah menyelamatkan mereka. Harun mendaftar sebagai murid ke-10 SD Muhammadiyah, Belitong...

Dari sinilah, kisah panjang dan penuh perjuangan untuk bisa sekolah dari sepuluh anak, dengan keunikan dan keistimewaan masing-masing, dengan dua orang pejuang pendidikan yang senantiasa membimbing mereka dimulai.


Dari sinopsis film di atas, pasti sebagian dari teman-teman sudah tahu film apa ini. Ya! Tidak lain dan tidak bukan inilah...


LASKAR PELANGI THE MOVIE

Sebuah film yang mengisahkan tentang keindahan sebuah persahabatan dan perjuangan untuk terus bisa bersekolah dari anak-anak Laskar Pelangi. Laskar Pelangi The Movue diadaptasi dari buku berhudul sama yang menjadi national bestseller karya Andrea Hirata. Di buku ini Andrea menuturkan sebuah kisah yang indah tentang masa kecilnya di SD Muhammadiyah, dengan sebelas murid (10 murid lama dan 1 murid baru) di dalamnya yang diberi nama Laskar Pelangi oleh Bu Muslimah gurunya. Dan Andrea adalah salah satu dari 11 anggota Laskar Pelangi yang telah berhasil memperjuangkan mimpi-mimpinya.

Film ini diproduksi atas kerjasama Miles Films dan Mizan Production. Dua sineas film Indonesia yang karyanya tidak diragukan lagi, Mira Lesmana (Produser) dan Riri Riza (Sutradara) dipercaya oleh Andrea Hirata untuk mempresentasikan karyanya menjadi sebuah film. Setting yang diambil dalam film ini adalah daerah Belitong akhir tahun 70-an. Syuting dilakukan langsung di Belitung.


PENOKOHAN

Dalam film ini ada 2 tokoh tambahan yang tidak ada dalam buku Laskar Pelangi. Namun, penambahan tokoh tidak merubah esensi dan cerita awal Laskar Pelangi.

Laskar Pelangi The Movie diperankan oleh 12 artis papan atas yaitu, Cut Mini (Bu Muslimah), Ikranagara (Pak Harfan), Mathias Muchus (Bapak Ikal), Rieke Diah Pitaloka (Ibu Ikal), Tora Sudiro (Pak Mahmud), Slamet Raharjo (Pak Zulkarnaen), Teuku Rifnu Wikana (Pak Bakri), Lukman Sardi (Ikal dewasa), Ario Bayu (Lintang dewasa), Robbie Tumewu (Ayah A Ling), juga Jajang C. Noer dan Alex Komang.


Lantas siapa yang memerankan 11 anggota Laskar Pelangi?

11 anak itu adalah anak-anak asli Belitong yang diperoleh dari proses casting yang sangat panjang. Dan 11 anak itu adalah :

Zulfanny : Ikal (Andrea Hirata)

Verrys Yamarno : Mahar

Ferdian : Lintang

Yogi Nugraha : Kucai

M. Syukur Ramadhan : Syahdan

Suhendri : Akiong

Febriansyah : Borek / Samson

Jeffry Yanuar : Harun

Suharyadi Syah R. : Trapani

Dewi Ratih Ayu S. : Sahara

Marchela El Jolla K. : Flo

Levina : A Ling


SOUNDTRACKFilm tanpa sondtrack bagai sayur tanpa garam. Oleh karena itu, turut melengkapi Laskar Pelangi The Movie film ini, beberapa soundtrack dari para musisi Indonesia yaitu :

Laskar Pelangi by Nidji

Ku Bahagia by Sherina

Lintang by Netral

Tak Perlu Keliling Dunia by Gita Gutawa

Sahabat Kecil by Ipang

Waltz Musim Pelangi by Float

Sahabat by Garasi

Bunga Seroja by Verrys dan Marakarma

Mengejar Harapan by Gugun and the bluesbug


Saat tulisan ini kalian baca, Laskar Pelangi The Movie telah diputar di bioskop di seluruh Indonesia secara serentaksejak 25 September 2008 lalu. Apakah teman-teman sudah nonton film ini?. Kalau belum, maka kami anjurkan untuk menonton film ini. Sebuah film yang dapat memberi inspirasi dan pelajaran yang sangat berharga bagi teman-teman semua.

LASKAR PELANGI” a must read book and a must see film.


Oleh : Riza R.

Sumber : Laskarpelangithemovie.com

Evolution


Hooeee Ni Blog Baru Kami tak menjanjikan Yang muluk2 tapi yang muluk tak berarti buruk! Just Kiss My ASS okey
 
SaGoBlog Copyright © 2009 Blogger Template Designed by Bie Blogger Template